Jumat, 22 Maret 2013

MERUSAK ALAM DEMI KEPENTINGAN PRIBADI



Demi mencari simpatisan kepada masyarakat, beberapa pihak selalu menggunakan baliho yang dipasang dibeberapa tempat keramaian. Ada yang di pasang di papan reklame, ditiang listrik, dan banyak juga yang dipasang di pohon-pohon yang ada di pinggir jalan. Cara pemasangannya juga berbeda-beda. Ada yang direkatkan, diikat, juga di beri paku agar tidak mudah terlepas pada saat tertiup angin/hujan. Hal ini membuat hati saya bertanya-tanya, apakah itu tidak merusak alam?

Beberapa waktu lalu, saya sempat menge-cek pohon-pohon yang biasa digunakan sebagai tempat pemasangan baliho. Ternyata banyak pohon mengalami pembusukan akibat bekas paku yang ditancapkan pada pohon. Tentu, ini akan menghambat pertumbuhan pohon dan bisa menyebabkan kematian pada pohon tersebut.
Perbuatan demikian tentu sangat disayangkan, karena akhir-akhir ini pemanasan global semakin meningkat. Artinya, kita semua dituntut untuk melestarikan kembali lingkungan tempat dimana kita tinggal dengan cara memperbanyak menanam pohon bukan merusak lingkungan atau banyak membunuh pohon.
Semoga ungkapan singkat ini bisa direspon dengan baik oleh pihak-pihak yang melakukannya serta tidak mengulangi perbuatan-perbuatan yang bisa merusak lingkungan. Dan Saya sangat mengharapkan, agar semua pihak mendukung gerakan-gerakan pelestarian yang dilakukan oleh pemuda-pemudi Indonesia. Agar tercipta Indonesia hijau ditahun-tahun mendatang.
DAMPAK KERUSAKAN ALAM(INTERNET)

Risman H. Ridwan


0 komentar:

Posting Komentar

◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

Pasang Iklan Anda Disini

Adsense Indonesia

Copyright © 2012. EXPA INDONESIA - All Rights Reserved B-Seo Versi 5 by Bamz